Sabtu, 30 Mei 2015

MANFAAT BUAH KURMA UNTUK KESEHATAN TUBUH

kampanyesehat- Pohon kurma menjadi bagian dari masyarakat mesir kuno, pada zaman dahulu penduduk mesir memanfaatkan batang pohon kurma sebagai pondasi daun kurma sebagai atap dan tikar sedangkan buah kurma sebagai makanan yang memiliki banyak kandungan vitamin.
Kurma diyakini berasal dari sekitar teluk Persia dan dibudidayakan sekitar 400 SM. Tidak hanya di daerah arab kurma telah menyebar dan di budidayakan di benua amerika dan eropa, menariknya semakin tandus tanah yang digunakan untuk menanam pohon kurma semakin subur dan semakin manis
Kurma merupakan makanan yang dapat disimpan sangat lama, meskipun disimpan dengan sangat lama buah ini mampu bertahan tanpa mengurangi kandungan gizi didalamnya sehingga bangsa arab mempersiapkan kurma dalam perjalanan panjangnya.
Gambar pohon kurma
Gambar pohon kurma
Nutrisi buah kurma
Buah kurma mengandung banyak zat gula serta 6 unsur makanan penting lainnya seperti lemak, protein, vitamin dan mineral dan air. Dalam 7 butir buah kurma setara dengan 100 gram yang mengan gula 75gr, glukoasa, frugkrosa, sukrosa, selulosa. Kurma juga mengandung selulosa 4gr air 22.5 protein 2.5gr,  lemak 2.5 gr, mineral potassium 79 gr, mengandung fosfat 21miligram, belerang 65 miligram zat besi 5 miligram, magnesium 65 miligram, kalsium 65 miligram, fosfor 72 miligram, serta mengandung 7 asam amino esensial yaitu lisin, valin, leosin, arginin, teorinin, isalosin dan tritopan, vitamin A 65miligram  B1 0.08 miligram B2 0.05 CO 2 hingga 2.6miligram, juga asam glutation sebagai antioksidan 100 gram kurma mengandung 350 kalori. Kurma juga mengandung kalsium mangan vitamin K dan Bkompleks. Dengan kandungan ini kurma merupakan buah sempurna karena hampir memenuhi semua kebutuhan gizi.
Khasiat buah kurma
  1. Manfaat buah kurma sebagai penangkal racun. Dengan memakan 7 butir kurma setiap hari dapat melawan racun karena kurma memiliki kandungan vitokimia serta memiliki zat antioksidan.
  2. Manfaat buah kurma untuk sumber energi. Buah kurma memiliki kandunagn energy untuk tubuh sehingga buah ini sering dijadikan sebagai makanan berbuka puasa.
  3. Manfaat buah kurma untuk mencegah kanker usus besar. Kurma yang kaya serat dapat membantu selaput lendir usus dan mengikat bahan kimia sehingga mencegah kanker usus besar.
  4. Kurma dapat melancarkan buang air besar.
  5. Kandungan tannin pada kurma yang merupakan anti infeksi anti inflamasi dan anti hermaracik.
  6. Kandungan vitamin A pada buah kurma memiliki manfaat  kesehatan mata , kesehatan kulit dan melinduungi dari kanker paru paru dan kanker mulut.
  7. Kurma merupakan sumber zat besi yang baik, zat besi merupakan komponen hemoglobin didalam sel darah merah yang menentukan daya dukung oksigen dalam darah.
  8. Kalium yang terdapat dalam kurma dapat membantu mengendalikan denyut jantung dan tekanan darah sehingga memberikan perlindungan terhadap jantung koroner dan stroek.
  9. Kalium yang terdapat dalam kurma sangat baik untuk kesehatan jantung, kandungan zat besi dan B Kompleks mikro nutrient untuk membentuk sel darah merah untuk mencegah anemia.
  10. Zinc meningkatkan hormone testosterone untuk meningkatkan kebugaran pria.
Manfaat kurma untuk ibu hamil
  1. Kurma mengandung zat besi untuk mencegah anemia sehingga buah ini baik untuk ibu hamil.
  2. Kurma mengandung hormone oksitosin yang berguna untuk memperlancar persalinan dan asi.
  3. Kandungan Glukosa dan Fructosa dan karbohidrat yang ada dalam buah kurma akan menambah kekuatan dalam proses persalinan.
  4. Mengandung kalium yang bagus untuk mempertahankan kontraksi otot jantung.
  5. Mengandung serat fiber yang sangat bagus untuk memperlancar proses pembuangan.
  6. Kurma mengandung Nutrisi Kalium yang bagus untuk pertumbuhan gigi dan tulang pada janin.
Nilai kandungan gizi pada kurma sangat kompleks, kandungan gloukosa dan fluktosa yang akan memberikan energy pada tubuh. Selain zat gula kurma mengandung air, protein, serat dan sedikit sekali mengandung asam lemak jenuh, selin itu kurma juga mengandung vitamin yang bias di bilang kompleks, vitamin A, B1, B2, B6, C serta berbagai mineral dan asam organic sehingga teramat saying jika anda menghilangkan menu kurma dalam menu makanan anda.
sumber: daunbuah.com

Tips Sehat Selama Liburan

kampanyesehat- Tips sehat selama liburan dari Dr. Marbella Zumaya, seorang dokter dari Covenant Medical Group, memberikan cara untuk tetap sehat saat berlibur dan setelah berlibur serta bagaimana kembali merasa segar dan fit kembali. Saat anda akan melakukan liburan, mungkin rasa lelah saat di penerbangan, berkendara, dalam perjalanan, ataupun mendapat tempat penginapan yang tidak nyaman membuat badan menjadi tidak segar dan merasa lemas.
Rancanglah jadwal penerbangan sebaik mungkin dan sesuai dengan waktu yang dimiliki. Pastikan anda memiliki waktu berlibur tidak terburu-buru agar anda memiliki waktu yang santai dan tenang. Tubuh membutuhkam waktu untuk beristirahat dan pemulihan setelah berlibur, hal ini berfungsi dengan baik untuk melawan penyakit. Penting juga untuk membawa obat-obatan, karena ini akan berguna saat sakit menyerang. Tips sehat selama berlibur lainnya, yaitu;


  1. Mabuk Diperjalanan
    Mabuk perjalanan seringkali menyebabkan rasa pusing dan mual. Cegah dan atasi hal ini dengan mengkonsumsi permen atau minuman jahe hangat, hal ini baik untuk mengatasi mual serta badan terasa hangat.
  1. Perbanyak Cemilan
    Rasa lapar tidak bisa dihindari dalam perjalanan jauh. Untuk itu bawalah cemilan atau snack sehat seperti kacang-kacangan, biji-bijian, dan buah-buahan sebagai sumber energi sementara dan menahan rasa lapar. Hal ini penting karena agar perut tidak kosong.
  1. Perbanyak Air Putih
    Perjalanan yang lama terkadang bisa menyebabkan pusing. Minumlah air putih yang cukup setiap hari agar tubuh tetap terhidrasi dan mencegah dehidrasi. Hindari minuman yang mengandung kafein dan alkohol selama berlibur. Sangat penting membatasi asupan kafein selama dalam perjalanan. Mengkonsumsi lebih dari dua cangkir akan menyebabkan ketegangan saraf.
  1. Manfaatkan Waktu Kosong Untuk Tidur
    Manfaatkan waktu tidur sebisa mungkin. Tidur kapanpun jika merasa kantuk, hal ini akan memberikan waktu tubuh beristirahat meskipun hanya 15 menit. Tidur juga membantu menyimpan energi untuk tetap sehat dan fit selama diperjalanan. Pastikan anda tetap mendapatkan istirahat yang cukup dan tidur yang nyenyak selama perjalanan maupun di tempat tujuan liburan. Lakukan peregangan dan beri kaki pijatan ringan untuk mengendurkan otot dan melancarkan aliran darag di kaki. Istirahatkan beberapa menit dan siap untuk menikmati liburan.
  1. Usir Jet Lag
    Berpergian menggunakan pesawat membuat jam biologis tubuh berubah, baik karena pengaruh matahari dan penurunan daya tahan tubuh. Untuk mengatasinya, cobalah berjemur di bawah sinar matahari selama 30 menit ketika anda tiba di tempat tujuan dan konsumsi suplemen melatonin di malam hari.
  1. Regangkan otot
    Saat berpergian dengan transportasi udara, laut maupun darat, biasakan bangun dari kursi anda dan lakukan peregangan otot setiap jamnya, selama lima menit. Regangkan tangan dan kaki secara santai, dan jika memungkinkan cobalah sedikit berjalan-jalan di dek kapal atau koridor pesawat dan bus. Cara ini bermanfaat membantu melancarkan sirkulasi darah.
  1. Cuci Tangan Sebelum Makan
    Cuci tangan sebelum makan, jika tidak memungkinkan sediakan selalu antiseptic untuk membersihkan tangan, karena saat diperjalan dengan menggunakan transportasi umum, kuman ada dimana-mana. Dengan mecuci tangan ini adalah cara terbaik menghindari penangkapan penyakit dari kuman
sumber : klikdokter.com/

Rabu, 13 Mei 2015

Mau Tau cara berhenti mengemil berlebihan? ini caranya.

kampanyesehat.blogspot.com- Rasanya sulit sekali berhenti ngemil jika satu stoples kacang atau kastegels belum habis. Ahli gizi Julie Upton, MS, RD dari Appetite for Health memberi jalan keluar agar tak ngemil berlebihan.

Banyak penelitian memang membuktikan wanita memang seringngidam (craving) makanan seperti cokelat, makanan serba gurih dan manis. Tak sedikit pakar gizi yang mengatakan ngidam makanan tertentu berakar dari kekurangan nutrisi tertentu. Namun, ngidamkentang goreng atau keripik singkong mungkin berawal dari kebiasaan dan emosi, bukan karena kekurangan vitamin dan mineral.
Sebenarnya ada banyak cara mengatasi ngidam tanpa merusak pola makan sehat. Riset membuktikan mereka yang amat membatasi makanan tertentu paling parah merasakan ngidam dibandingkan mereka yang tak membatasi makanan tertentu.
Selain itu, riset juga membuktikan cukup tidur, menghindari konsumsi minuman beralkohol dan tak melewatkan waktu makan serta rutin berolah raga membantu mengurangi ngidam makanan tertentu.
Ketika ngidam makan cokelat, hindarilah membeli brownies, biskuit cokelat, permen cokelat. Namun belilah cokelat hitam. Semakin hitam, semakin tinggi kadar antioksidan di dalam cokelat tersebut.
Lalu ketika ngidam keripik kentang, pertimbangkan lagi keinginan mengunyah keripik renyah tersebut. Pasalnya, sebuah studi dari Universitas Harvard mengungkapkan 15 buah keripik ternyata mengandung 150 kalori. Setiap hari menyantap keripik kentang sama halnya dengan kenaikan berat badan sekitar satu kilogram dalam empat tahun.
Sebagai gantinya, pilihannya adalah popcorn tanpa tambahan rasa seperti keju atau karamel. Popcorn ini hanya mengandung 30 kalori dan memberi asupan serat serta antioksidan.
Ngemil kacang pistachios juga termasuk sehat. Ngemil 49 butir kacang ini memberi asupan protein setara sebutir telur dan tiga gram serat serta memberi 160 kalori untuk tubuh. Cangkang kacang itu menurut riset juga mempercepat rasa kenyang karena porsi kacang tampak lebih besar.

sumber : kompas.com 

Selasa, 12 Mei 2015

Cara Mudah Menilai Apakah Kita Kelebihan Lemak


kampanyesehat.blogspot.com- Selama ini kita menilai apakah berat badan kita sudah ideal dengan menggunakan timbangan atau mengukur indeks massa tubuh (IMT). Tetapi ternyata cara tersebut kurang akurat untuk mengetahui apakah kita kelebihan lemak.

Menurut studi terbaru, cara paling mudah dan akurat sebenarnya dengan menggunakan seutas tali. Caranya mudah, lingkarkan tali di sekeliling pinggang dan ikat di bagian tengah. Jika kita dengan mudah memutar pinggang, besar kemungkinan ukuran tubuh termasuk sehat.

Dalam survei yang dilakukan tim peneliti dari Oxford Brookes University terhadap 2.917 orang berusia 16 tahun diketahui, sepertiga orang yang menggunakan metode pengukuran tali ini akan dikategorikan kegemukan. Tapi jika mereka menggunakan IMT, berat badan mereka dianggap normal.

IMT adalah rasio antara berat badan (kg) dan tinggi badan (m) kuadrat. Seseorang dianggap memiliki berat badan normal jika IMT-nya antara 18-25. 

Sayangnya pengukuran IMT ini tidak bisa diterapkan pada semua orang, terutama atlet karena tubuh mereka lebih banyak otot. Dengan pengukuran IMT atlet bisa dianggap obesitas karena otot lebih berat dibanding lemak. Orang dengan IMT normal juga masih mungkin memiliki banyak lemak di sekitar pinggangnya. 

Karena itulah para ahli menganggap IMT kurang akurat untuk menilai apakah seseorang kelebihan lemak dan beresiko menderita penyakit jantung.

Lingkar pinggang yang besar dikaitkan dengan keberadaan lemak di sekitar organ-organ dalam. 

Para ahli dari Oxford Brookes University menyimpulkan, mengetahui rasio antara tinggi badan dan lingkar pinggang lebih akurat dalam menilai risiko penyakit jantung. Ukuran yang ideal adalah jika tidak lebih dari setengah tinggi badan Anda. 

sumber : kompas.com 

Ini Jumlah Ideal Makan Nasi

kampanyesehat.blogspot.com - Sering kali kita melihat ada beberapa orang yang dalam setiap kali makan jumlah nasi yang dikonsumsi jauh lebih banyak dibandingkan dengan lauk pauk. Ada pula yang mengkonsumi nasi sedikit, namun lauk pauknya banyak. Lalu, sebenarnya berapa jumlah ideal makan nasi bagi setiap orang? Berikut ini jumlah ideal makan nasi.


Dalam piramida makanan, karbohidrat kompleks menduduki dasar piramida. Artinya dikonsumsi dalam jumlah paling banyak dibandingkan unsur lain seperti mineral, protein, dan lemak. Namun, bukan berarti harus mengkonsumsi nasi secara berlebihan.

Perlu diketahui, jumlah kebutuhan karbohidrat bagi tubuh adalah sekitar 50 hingga 60 persen dari total kebutuhan tubuh per harinya. Jadi, yang terpenting adalah memenuhi jumlah karbohidrat yang dibutuhkan oleh tubuh dalam sehari.

Dokter Gizi Dr. Luciana B Sutanto, MS. SpGk yang berpraktek di RSIA Gladiool, Magelang, mengatakan, masing-masing orang memiliki jumlah konsumsi nasi yang berbeda-beda tergantung dari kebutuhan tubuh. Kebutuhan tubuh itu juga dipengaruhi berdasarkan, usia, aktivitas fisik, jenis kelamin, berat dan tinggi badan, serta kesehatan atau penyakit.

“Bila saat makan sulit mengkonsumsi nasi dalam jumlah sedikit dapat diimbangi dengan memperbanyak lauk pauk seperti sayur, tahu, atau protein lainnya,” katanya.

Luciana memberikan bebeberapa cara yang digunakan untuk mengetahui jumlah ideal nasi yang kita konsumsi. Pertama, berdasarkan kepalan tangan. Kepalan tangan dinilai mampu memenuhi jumlah kebutuhan tubuh masing-masing orang. Kedua, mengkonsumsi nasi sekitar enam hingga sembilan sendok makan per makan mampu memenuhi 50 hingga 60 persen kebutuhan karbohidrat bagi tubuh.

“Masing-masing orang kepalan tangannya berbeda-beda. Jadi, dapat dikatakan ini jumlah ideal makan nasi bagi masing-masing orang, namun semua itu kembali lagi kebutuhan tubuh dan segala yang mempengaruhinya tadi,” tutur Luciana yang juga merupakan Direktur RSIA Gladiool.

sumber : kompas.com 

Sehat Mana, Konsumsi Ikan Air Tawar atau Ikan Laut Dalam?


kampanyesehat.blogspot.com- Ikan mungkin menjadi salah satu menu pilihan yang cukup menggugah selera Anda. Apalagi dihidangkan dengan bumbu-bumbu alami yang aromanya mewangi. Sebagai sumber protein hewani, ikan tak sekadar memuaskan lidah dan mengenyangkan perut, tetapi juga ada banyak manfaat makan ikan untuk kesehatan tubuh.

Ikan salmon atau tuna termasuk jenis ikan yang paling banyak dicari karena kaya kandungan omega 3. Asam lemak omega 3 juga banyak terdapat pada makarel dan sardine. “Omega 3 ini sangat berperan dalam proses perkembangan otak janin. Bahkan, penting untuk perkembangan fungsi saraf dan penglihatan bayi,” terang Sri Wulandewi, AMGz dari RS Permata Depok.

Lantas, sebenarnya, lebih sehat ikan air tawar atau ikan laut ?

Ikan laut terutama yang hidup di laut dalam, memiliki asam lemak tak jenuh yang lebih tinggi dibanding ikan yang hidup di permukaan laut dan ikan air tawar seperti ikan mas, gurami, mujair, atau nila. “Meskipun ikan laut mengandung omega 3 yang tinggi, namun tidak semua ikan ini baik untuk kesehatan, apalagi untuk ibu hamil dan menyusui. Ada ikan laut yang mengandung tinggi merkuri dan sebaiknya dihindari.”

Apa saja kandungan zat gizi dalam ikan dan manfaatnya?

1. Asam amino seperti taurin, untuk merangsang pertumbuhan sel otak balita.
2. Vitamin A dalam minyak hati ikan untuk mencegah kebutaan pada anak
3. Vitamin D dalam daging dan minyak hati ikan untuk pertumbuhan dan kekuatan tulang.
4. Vitamin B6 membantu metabolisme asam amino dan lemak serta mencegah anemia dan kerusakan syaraf.
5. Yodium untuk mencegah penyakit gondok dan hambatan pertumbuhan pada anak.
6. Selenium untuk membantu metabolisme tubuh dan sebagai antioksidan yang melindungi tubuh dari radikal bebas.
7. Seng yang membantu kerja enzim dan hormon
8. Fluor yang berperan menguatkan dan menyehatkan gigi anak
9. Serat protein yang pendek sehingga mudah dicerna dan zat besi yang mudah diserap tubuh

sumber : kompas.com 

Sering Kram Kaki Saat Malam? Perbanyaklah Brokoli

kampanyesehat.blogspot.com- Tidur nyenyak Anda kerap terganggu karena nyeri akibat kaki mendadak kram? Biasanya orang mengira hal itu akibat kita kelelahan karena banyak berjalan dan berdiri. 

Kekurangan mineral yang terdapat dalam sayuran hijau, termasuk brokoli, adalah salah satu penyebab kaki kram. Namun kebanyakan orang tak menyadari kram yang mereka alami dipicu oleh kekurangan nutrisi mikro.

Orang yang sering mengalami kram kaki juga hanya melakukan pijatan di sekitar area otot yang kram atau bangun dan melemaskan kaki. Biasanya hal tersebut hanya meringankan gejalanya saja karena keesokan hari otot akan kembali kram.

Dua penelitian berbeda menyimpulkan, mengonsumsi suplemen mengandung magnesium oksida bisa mengatasi kram di betis atau otot kecil pada kaki, terutama saat malam hari.

Sebenarnya mineral tersebut juga ditemukan dalam berbagai sayuran hijau, kacang-kacangan, serelia utuh, dan juga selai kacang. Tetapi dibutuhkan jumlah yang cukup besar untuk memenuhi kebutuhan mineral tubuh.

"Kadar magnesium yang rendah terkait erat dengan kram kaki saat malam. Walau magnesium tersedia dalam berbagai bentuk dan sediaannya untuk tubuh bermacam-macam, tapi magnesium oksida telah terbukti lebih efektif dibanding magnesium jenis lainnya," kata John Miles, Emma Derbyshire, ahli nutrisi.

Kandungan sulforaphane dalam brokoli diketahui bisa menghambat inflamasi dan kerusakan tulang rawan terkait dengan kram kaki. Sayangnya kita harus mengonsumsi brokoli dalam jumlah besar setiap harinya untuk mendapatkan manfaatnya. 

Karena itu para ahli farmasi membuat produk sintesisnya dalam bentuk suplemen. Satu dosis obat ini setara dengan 2,5 kilogram brokoli setiap hari.

sumber : kompas.com